Dalam rangka peringatan Hari Pahlawan Tahun 2021 Rabu tanggal 10 November 2021 yang bertempat di Halaman Gedung Balaikota Provinsi DKI Jakarta, Badan Pendapatan Daerah Provinsi DKI Jakarta mengikutsertakan 10 orang pegawai untuk menjadi peserta Upacara Hari Pahlawan Tahun 2021.
Upacara dimulai pada pukul 08.00 WIB dipimpin langsung oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan selaku Inspektur Upacara didampingi oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria; Sekretaris Daerah, Marullah Matali beserta jajaran para pejabat administrator, pengawas dan pelaksana di lingkungan Pemprov DKI. Serta dihadiri oleh para undangan perwakilan dari TNI, Polri, Kejaksaan Tinggi dan perwakilan Instansi undangan lainnya.
Upacara dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19 secara ketat. Seluruh peserta upacara mendengarkan pesan-pesan dari tokoh pahlawan nasional seperti : Ir. Soekarno, Moh. Hatta, Nyi Ageng Serang, dan R.A. Kartini yang dibacakan oleh None DKI Jakarta.
Dalam pidatonya, Gubernur Provinsi DKI Jakarta menyampaikan perlunya untuk mengambil hikmah dan memprioritaskan kepentingan umum serta kepentingan bangsa diatas kepentingan pribadi maupun golongan terlebih bagi para tenaga kesehatan atau relawan yang tidak mengenal lelah serta mempertaruhkan kesehata, keselamatannya untuk merawat dan menyembuhkan orang-orang yang terpapar Covid-19 merekalah yang patut dikatakan sebagai seorang pahlawan.